Skip to content

PROSPERITA IT NEWS

Informasi seputar IT Security

  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal
  • Edukasi
  • Mobile Security
  • Teknologi
  • Ransomware
  • Tips & Tricks
  • Home
  • Teknologi
  • Ghost in the Shell dan Dunia Keamanan Teknologi
  • Teknologi

Ghost in the Shell dan Dunia Keamanan Teknologi

3 min read

Credit image: Pixabay

Ghost in the Shell, manga dan anime populer yang baru saja diangkat ke layar lebar, selain menonjol dalam rentetan aksi yang mendebarkan, di sisi lain juga mengetengahkan tema cybersecurity yang menarik untuk ditarik menjadi pembahasan.

Bagaimana kisah komik Jepang ini bisa mempengaruhi komunitas peretas dan profesional di bidang keamanan teknologi, dari sebuah sudut pandang, khayalan seseorang yang mengangkat cerita ini lebih dari 20 tahun yang lalu.

Ghost in the Shell merupakan cerita yang banyak menginspirasi bagi dunia siber, bagaimana manga ini sejak awal diperkenalkan menawarkan konsep yang out of the box yang bahkan mungkin belum banyak dipikirkan saat jaman itu.

Gagasan bahwa pikiran manusia bisa hidup dalam tubuh sintetis mirip cyborg memang bukan hal yang baru, tetapi pendekatan yang memberikan konektivitas permanen pada manusia dengan mesin yang menjadi satu kesatuan ke dalam jaringan yang serupa dengan internet saat ini adalah salah satu yang membuat film ini sangat menarik.

Hal lain yang menarik dari film yang diperankan bintang jelita Hollywood Scarlett Johansson juga berbicara tentang konspirasi korporasi, perusahaan besar yang mengendalikan pemerintah yang melancarkan serangan dan kejahatan siber dengan mengambil alih otak manusia dan menanamkan kenangan implan yang tidak pernah ada, inti cerita yang menggambarkan tentang keamanan informasi yang hadir dalam Ghost in the Shell.

Film yang bertutur kehidupan masa depan berkisar antara tahun 2029 dan 2032, memang sengaja membuat jalan cerita mengaburkan antara realitas dan fiksi, mengajak penonton menuju dunia yang melampaui angan mereka.

Menampilkan adegan-adegan yang memiliki kemiripan dengan kejahatan siber masa kini walaupun secara teknologi masih jauh bila dibandingkan dengan sekarang, akan tetapi maksud dan tujuannya memiliki DNA yang sama.

Bagaimana ada karakter yang punya kemampuan menembus atau membobol sistem keamanan perangkat terhubung ke internet atau teroris siber mengambil alih robot pelayan dan mengubahnya menjadi senjata humanoid mematikan, bagian cerita ini punay kemiripan di masa kini di mana seorang peretas mampu mengambil alih perangkat Internet of Things (IoT) digunakan untuk kejahatan lain.

Contoh menarik lainnya yang mengaburkan garis realitas dan fantasi bisa dilihat di serial animasi Ghost in the Shell: Arise. Di sini kita bisa melihat malware yang sebenarnya seperti Stuxnet misalnya yang oleh pengarangnya Masamune Shirow dibawa dari konsep masalah kehidupan siber di dunia nyata dimasukkan ke dalam alam manga dikembangkan menjadi lebih futuristik.

Ghost in the Shell yang mengambil lokasi sebuah kota di Jepang yang futuristik juga memberikan gambaran tentang teknologi yang berbalut dengan kehidupan sehari-hari. Kota modern dengan sistem kota pintar yang mengkoneksi sistem keamanan seperti kamera pengintai, rambu lalu lintas bahkan sistem gawat darurat yang menjadi incaran dalam keamanan siber, masalah yang menghantui kehidupan di dunia dalam film itu di mana penjahat-penjahat siber berkeliaran coba memenuhi target dan misi mereka. Ini seperti cerminan dari beberapa kejadian yang telah kita alami dalam kehidupan nyata, dengan berbagai serangan siber yang terus terjadi secara terus menerus menyerang berbagai layanan publik, perusahaan maupun milik pribadi.

Ghost in the Shell memang suatu yang berbeda, bukan hanya menonjol dalam dunia yang sudah sedemikian maju tetapi juga mengeksplor keamanan siber dan ancaman yang menyertainya, selain sisi filosofis di baliknya. Film ini juga menjadi sebuah narasi konstan tentang begitu sulitnya membedakan antara manusia dan kecerdasan buatan.

Walhasil, banyak pertanyaan yang bermunculan, seperti mana manusia dan mana mesin? bisakah mesin memiliki jiwa? bisakah kita hidup selamanya jika kita menghubungkan kesadaran kitaa ke jaringan informasi yang hampir tak terbatas seperti internet? Dapatkah kecerdasan buatan memberontak dan melawan penciptanya? Ini adalah beberapa pertanyaan yang sering muncul setiap kali berbicara Ghost in the Shell, dari pertanyaan-pertanyaan tersebut, ternyata masih banyak yang tidak kita dapati jawabannya.

Keinginan untuk mencapai kesempurnaan dan keabadian melalui peningkatan teknologi seolah-olah merupakan langkah terakhir dalam evolusi manusia, sesuatu topik yang berulang disampaikan sepanjang seri Ghost in the Shell. Bagaimana sebagian ingin tetap se-manusia mungkin, sementara yang lain bersedia untuk meninggalkan tubuh fisik mereka sebagai imbalan untuk hidup selamanya dalam sebuah jaringan.

Di dunia sekarang ini, kita memiliki contoh seperti orang yang ingin memperbaiki diri melalui implan teknologi. Beberapa mengenal mereka sebagai biohacker, meskipun sementara hal ini masih menjadi bahan perdebatan, ada banyak aspek positif dari teknologi ini, implikasi dari implan semacam itu terhubung ke internet, dan karena itu mungkin berkompromi, memang menimbulkan beberapa pertanyaan yang mengganggu.

Sumber Berita :

https://www.welivesecurity.com

Tags: ESET deteksi Ransomware ghost shell Super Ringan

Continue Reading

Previous: Locky Muncul Kembali
Next: Flashlight Incar Kredensial Perbankan Pemilik Android

Related Stories

Bertahan dari Serangan Siber Bertahan dari Serangan Siber
6 min read
  • Teknologi

Bertahan dari Serangan Siber

July 8, 2025
Panduan untuk Keluarga di Era Digital Panduan untuk Keluarga di Era Digital
3 min read
  • Edukasi
  • Sektor Personal
  • Teknologi

Panduan untuk Keluarga di Era Digital

July 4, 2025
Dari ClickFix ke FileFix Dari ClickFix ke FileFix
4 min read
  • Teknologi

Dari ClickFix ke FileFix

June 26, 2025

Recent Posts

  • Modus Baru Penipuan Ancaman Callback Phising
  • Bertahan dari Serangan Siber
  • Ancaman Rantai Pasok Mengintai UMKM
  • Data NFC untuk Pembayaran Nirsentuh Menjadi Target Baru
  • Mengapa Gamer Menjadi Target Menarik bagi Penjahat Siber
  • Jebakan Siber Makin Canggih
  • 5 Kiat Menjaga Kemanan Siber Ponsel
  • Panduan untuk Keluarga di Era Digital
  • Gamer: Mengapa Mereka Rentan & Cara Melindungi Diri
  • Keylogger Curi Kredensial di Server Microsoft Exchange

Daftar Artikel

Categories

  • Edukasi
  • Mobile Security
  • Ransomware
  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal
  • Teknologi
  • Tips & Tricks

You may have missed

Modus Baru Penipuan Ancaman Callback Phising Modus Baru Penipuan Ancaman Callback Phising
3 min read
  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal

Modus Baru Penipuan Ancaman Callback Phising

July 9, 2025
Bertahan dari Serangan Siber Bertahan dari Serangan Siber
6 min read
  • Teknologi

Bertahan dari Serangan Siber

July 8, 2025
Ancaman Rantai Pasok Mengintai UMKM Ancaman Rantai Pasok Mengintai UMKM
4 min read
  • Sektor Bisnis

Ancaman Rantai Pasok Mengintai UMKM

July 8, 2025
Data NFC untuk Pembayaran Nirsentuh Menjadi Target Baru Data NFC untuk Pembayaran Nirsentuh Menjadi Target Baru
6 min read
  • Mobile Security
  • Sektor Personal

Data NFC untuk Pembayaran Nirsentuh Menjadi Target Baru

July 8, 2025

Copyright © All rights reserved. | DarkNews by AF themes.