Skip to content

PROSPERITA IT NEWS

Informasi seputar IT Security

  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal
  • Edukasi
  • Mobile Security
  • Teknologi
  • Ransomware
  • Tips & Tricks
  • Home
  • Edukasi
  • Ajari Anak Cara Membuat Password yang Kuat
  • Edukasi
  • Sektor Personal
  • Tips & Tricks

Ajari Anak Cara Membuat Password yang Kuat

2 min read

Credit image: Pixabay

Seringkali tanpa sadar kita meremehkan kata sandi, menanggapnya sepele sehingga sering mengesampingkannya sebagai bagian dari keamanan privasi. Seakan-akan apa pun kata sandi yang dibuat tidak akan pernah bisa dipecahkan, sementara fakta di lapangan mengatakan hal yang berbeda, jutaan kata sandi setiap tahun bocor di dunia maya.

Pengguna seolah tidak pernah jera dan bosan melakukan kesalahan yang sama, coba ingat seberapa sering kita membuat kata sandi dengan begitu sederhan dan mudah, siapa yang sampai saat ini masih membuat 1234, password atau qwerty sebagai kata sandi? Karena sampai detik ini masih ada di luar sana orang yang melakukannya.

Ajari Anak Cara Membuat Password

Anak-anak zaman sekarang sering menggunakan kode yang serupa, mengutamakan kenyamanan daripada keamanan. Dan mengingat bahwa mereka memerlukan nama pengguna dan kata sandi untuk setiap layanan online yang mereka ikuti, kata sandi sering kali akhirnya digunakan kembali.

Memiliki kata sandi yang mudah dibobol dapat menimbulkan berbagai masalah. Kita sering mendorong anak-anak untuk menghemat uang dengan menabung, tapi apa yang terjadi jika orang lain mendapatkan akses ke aplikasi perbankan mereka?

Bagaimana jika seseorang meretas akun media sosialnya dan memulai menyebar hate speech? Ada banyak aplikasi yang menuntut akses ke penyimpanan gambar dan lokasi perangkat. Ini dapat menimbulkan risiko serius bagi keselamatan anak.

Orang tua, sebagai penasihat paling tepercaya bagi anak-anak mereka, harus ada untuk membantu mereka membuat kode rahasia pertama yang kuat.

Orang tua harus menjelaskan praktik terbaik dan menyoroti pentingnya praktik tersebut. Di bawah ini adalah contekan singkat untuk membuat kata sandi yang baik.

Kata sandi yang kuat:

  1. Unik. Setiap akun harus memiliki kata sandinya sendiri.
  2. Panjang. Minimum yang disarankan adalah delapan karakter, tetapi semakin panjang kata sandinya, semakin baik. Peretas di masa ini dapat menebak empat karakter atau angka acak dalam beberapa detik. Untuk meningkatkan kekuatan kode rahasia, lebih banyak karakter dari berbagai kelompok perlu ditambahkan.
  3. Bisa sulit diingat sehingga bisa diganti dengan passphrase, kalimat pendek atau ucapan yang mudah diingat. Passphrase seringkali lebih panjang daripada sandi dasar yang menggabungkan hanya sejumlah karakter dan angka yang berbeda, dan oleh karena itu lebih kuat dalam melindungi akun.
  4. Menukar beberapa huruf dengan karakter khusus (@, #, $ …) atau angka agar lebih sulit ditebak.
  5. Menghindari kata-kata yang umum digunakan seperti “sandi”, “rahasia” serta nama anak, orang tua, saudara atau hewan peliharaan, yang sering ditemukan melalui media sosial.
  6. Menghindari karakter berulang dan berurutan, seperti “1111”, “1234” atau “abab”.
  7. Rahasia. Ini adalah poin penting tetapi berguna terutama untuk anak-anak yang lebih besar dan orang dewasa. Anak-anak kecil mungkin lupa sandi dan yang lebih penting, mereka masih membutuhkan panduan saat berselancar online. Untuk mencapai tujuan tersebut, buat akun bersama orangtua anak atau gunakan aplikasi ESET parental control juga sangat berguna.

Pengembangan Lebih Lanjut

Seiring bertambahnya usia anak, orang tua harus mendorong mereka untuk menggunakan langkah-langkah keamanan tambahan untuk melindungi kode keamanan mereka.

Sebuah password manager dapat dengan aman menyimpan sejumlah besar kode rumit dan dapat menggunakan otentikasi dua faktor, yang memverifikasi apakah orang yang memasukkan kata sandi benar-benar pemiliknya yang sah.

Tags: Antivirus ESET Antivirus Super Ringan Antivirus Terbaik BacaPikirshare cara membuat password ESET kata sandi anak Mengajari anak password News prosperita Password buat anak Prosperita

Continue Reading

Previous: Berbagai Pemerasan Online & Trik Menghadapinya
Next: Hati-hati Hasil Mesin Pencari Menipu dan Mengambil Data

Related Stories

Metode Penyebaran Malware Makin Naik Level Metode Penyebaran Malware Makin Naik Level
4 min read
  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal

Metode Penyebaran Malware Makin Naik Level

May 13, 2025
Mengupas Tuntas Kejahatan Siber Money Mules Mengupas Tuntas Kejahatan Siber Money Mules
5 min read
  • Sektor Personal

Mengupas Tuntas Kejahatan Siber Money Mules

May 5, 2025
Mengungkap Akar Permasalahan Pemerasan Digital Pemerasan Digital: Mengungkap Akar Permasalahan
4 min read
  • Sektor Personal
  • Teknologi

Mengungkap Akar Permasalahan Pemerasan Digital

May 2, 2025

Recent Posts

  • Meretas Beragam Wajah Phising
  • ClickFix Bidik Windows dan Linux
  • Pembuat Video Palsu AI Sebar Infostealer
  • Puluhan Ribu Sub Domain Manipulasi SEO Curi Kripto
  • Metode Penyebaran Malware Makin Naik Level
  • Ratusan Juta Email Phising Melanda Dunia Maya
  • Sextortion dan Predator Online Merajalela di Dunia Maya
  • Ratusan Ribu Kartu Kredit Dicuri Darcula Lewat Phising
  • Hati-hati Lamaran Online Berisi Phising
  • Scattered Spider Penjahat Siber Paling Bengis

Daftar Artikel

Categories

  • Edukasi
  • Mobile Security
  • Ransomware
  • Sektor Bisnis
  • Sektor Personal
  • Teknologi
  • Tips & Tricks

You may have missed

Meretas Beragam Wajah Phising Meretas Beragam Wajah Phising
7 min read
  • Teknologi

Meretas Beragam Wajah Phising

May 14, 2025
ClickFix Bidik Windows dan Linux ClickFix Bidik Windows dan Linux
3 min read
  • Teknologi

ClickFix Bidik Windows dan Linux

May 14, 2025
Pembuat Video Palsu AI Sebar Infostealer
3 min read
  • Teknologi

Pembuat Video Palsu AI Sebar Infostealer

May 14, 2025
Puluhan Ribu Sub Domain Manipulasi SEO Curi Kripto Puluhan Ribu Sub Domain Manipulasi SEO Curi Krypto
4 min read
  • Teknologi

Puluhan Ribu Sub Domain Manipulasi SEO Curi Kripto

May 13, 2025

Copyright © All rights reserved. | DarkNews by AF themes.